Butuh hard disk berukuran besar dengan feature yang canggih? Mungkin HDD terbaru dari Western Digital adalah jawabannya. WD baru-baru ini mengumumkan hard drive 2 TB 7200 RPM yang diwakili oleh keluarga WD Caviar Black.. Keluarga hard drive WD Caviar Black yang memiliki kapasitas terbesar 2 TB dirasa cocok untuk sistem desktop. Sedangkan seri WD RE4 2 TB cocok untuk server.WD Caviar Black dan WD RE4 2 TB memadukan kecepatan putaran 7200 RPM, cache 64 MB, teknologi dual stage actuator, interface SATA 3 gigabit per detik (Gb/s) dan dual processor.
WD Caviar Black 2 TB dan WD RE4 2TB hard drives memiliki beberapa feature menarik, salah satunya adalah Dual Actuator Technology. Teknologi tersebut dapat meminta hdd untuk mengatur posisi head dengan dual actuator yang meningkatkan akurasi posisi track data. Actuator utama mengatur pemindahan head secara kasar dengan menggunakan prinsip–prinsip actuator electromagnetik konvensional. Actuator sekunder menggunakan gerakan piezoelectric untuk menghaluskan penempatan posisi head ke tingkat akurasi yang lebih tinggi. NoTouch™ ramp load technology, teknologi yang Head perekam data tidak pernah menyentuh media disk sehingga memastikan keausan pada head perekam data dan media berkurang secara signifikan serta menghasilan proteksi drive yang lebih baik selama transit.
Sedangkan memiliki kelebihan seperti ini: WD RE4 drives mempunyai MTBF (Mean Time Between Failures) selama 1.2 juta jam, Active Power Save™, teknologi RAFF™ yang ditingkatkan, sensor getaran multiporos, native command queuing (NCQ), sensor tekanan, fly height dinamis generasi ketiga, time limited error recovery (TLER) dan proses pengujian yang lebih baik untuk memastikan keandalan dalam jangka panjang untuk aplikasi-aplikasi enterprise yang sangat menuntut.
Hard Drive WD CaviarBlack 2 TB GB (model WD2001FASS) dan WD RE4 2 TB didistribusikan melalui Atikom, Sistech Kharisma serta WPG Indonesia, dan dapat diperoleh dari reseller terseleksi. Harga yang dibanderol untuk WD Caviar Black 2 TB adalah USD330. Kedua driver dijamin dengan garansi selama lima (5) tahun.
sumber: www.chip.co.id
google translate
Selasa, 09 Februari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar